Masa Balita merupakan masa yang paling penting dalam kehidupan manusia, terutama diusia 0 s/d 3 tahun yang merupakan masa periode emas (Golden Age) dimana pada masa itu pertumbuhan sel otak mencapai 80 %.
Untuk itu kami mengembangkan kegiatan BKB sebagai upaya memaksimalkan tumbuh kembang Balita.
Pelaksanaan : setiap Kamis ke-2 pukul 16.00 WIB bertempat di Balai RW.03 Kel. Madyopuro
Sasaran : seluruh keluarga yang mempunyai Balita di RW.03
Macam Kegiatan : 1. Pengisian KKA (Kartu Kembang Anak) sebagai sarana untuk mengetahui tumbuh kembang anak sesuai dengan usianya;
2. Mengadakan Penyuluhan masalah tumbuh kembang anak;
3. Permainan Simulasi sebagai sarana untuk memperdalam materi;
4. Membuat APE pengembangan;
5. Mengadakan Kegiatan Ketrampilan (Menyulam, Membuat Bros, Tas dan Ketrampilan memasak).